Pertemuan APPG on West Papua 4 Juni di Inggris, Dua Agenda Telah Diputuskan

Share Story

Pertemuan APPG on West Papua 4 Juni di Inggris, Dua Agenda Telah Diputuskan
Suasana pertemuan All-Party Parliamentary Group on West Papua (APPG) di Ruang Thatcher, Portcullis House dalam Gedung Perlemen Inggris di London, pada hari Selasa, 4 Juni 2019. (ISTIMEWA)

INGGRIS, London — Sesuai jadwal yang dikeluarkan beberapa waktu lalu, anggota parlemen dan semua partai yang tergabung dalam All-Party Parliamentary Group on West Papua atau APPG telah melakukan pertemuan pada hari Selasa, (4/06/2019) di London, Inggris.

Seluruh anggota Parlemen Internasional untuk West Papua termasuk Vanuatu sebagai Negara sponsor utama kemerdekaan West Papua turut hadir dalam pertemuan penting ini.

Pertemuan APPG on West Papua 4 Juni di Inggris, Dua Agenda Telah Diputuskan

Dihadiri pula Alex Sobel MP selaku Ketua APPG, Benny Wenda, Ketua ULMWP, Jennifer Robinson, pendiri sekaligus anggota Pengacara Internasional untuk West Papua (ILWP),
Peter Prove, Direktur urusan internasional Dewan Gereja-Gereja Sedunia (WCC) yang mengunjungi West Papua pada 7-9 Februari 2019 lalu, dan Dreli Solomon, Sekretaris Pertama, Kedutaan Besar Republik Vanuatu, Brussels.

Perwakilan WCC, Peter Prove  memberikan kesaksian di depan forum tentang situasi kehidupan rakyat di West Papua sangat buruk dan Orang Asli Papua semakin dipinggirkan diatas tanah milik mereka.


Hasil Pertemuan

Pada pertemuan ini, dua agenda penting telah diputuskan, antara lain: Pertama, Persoalan West Papua ialah masalah status politik, sehingga telah diputuskan untuk status politik West Papua kembali ditinjau melalui mekanisme PBB. yang Kedua, Persoalan West Papua berkaitan pula dengan masalah status hukum, sehingga diputuskan agar Pengacara Internasional untuk menggugat status politik West Papua melalui Mahkamah Internasional (ICJ).

Baca ini: Debat Tentang West Papua, Pemerintah Inggris Menyebut “Pepera Benar-benar Cacat”

Posted by: Admin
Copyright Ā©tabloid-wani.com | Dr. Socratez (via MWN)  “sumber”
Hubungi kami di E-Mail āœ‰: tabloid.wani@gmail.com

Tags

Share Article

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.

Related Posts

This is articles having same tags as the current post.